Bandarlampung, Ufuktimur.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung memperingati detik-detik proklamasi peringatan HUT ke-78 Republik Indonesia.
Peringatan itu, berlangsung di halaman Kantor Pemkot setempat, ditandai dengan dinyalakannya sirine mobil pemadam kebakaran yang telah terparkir di lokasi.
Usai sirine dinyalakan, upacara peringatan HUT ke-78 Republik Indonesia yang diikuti berbagai unsur, dimulai dan berlangsung khidmat.
Usai upacara, Walikota Eva mengapresiasi kepada seluruh pihak yang telah mengikuti rangkaian kegiatan detik-detik proklamasi hingga selesai.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah mengikuti upacara detik-detik proklamasi HUT ke-78 RI, di Kantor Pemkot Bandarlampung,” kata Eva, Kamis 17 Agustus 2023.
Menurut dia, HUT RI merupakan momentum untuk selalu menjaga kekompakan antar masyarakat. Sehingga tidak mudah terprovokasi.
“Karena salah satu tugas kita sebagai warga negara, yakni menjaga daerah kita sendiri,” ujarnya.
Di sisi lain, Eva juga berharap agar masyarakat setempat selalu mendukung pembangunan, agar dapat berjalan maksimal.
“Harapan kita untuk program pembangunan, PAD dan kesejahteraan masyarakat semua bisa berjalan dengan baik. Mohon doanya, agar kami berusaha secara maksimal,” harapnya. (**)